Topic: [diskusi] otomasi LFS - mungkinkah?
Assalamu'alaikum wr. wb.
rekan KIOSer,
proses kompilasi source memang terkadang membutuhkan waktu yang cukup lama (tergantung dari kecepatan CPU dan jumlah RAM) - sehingga tak jarang, *mungkin* banyak dari kita yg agak kurang sabar menunggu, apalagi bila sumberdaya CPU dan RAM kurang memadai ![]()
pertanyaannya :
apakah memungkinkan bila kita membuat sebuah skrip untuk me-otomasi proses kompilasi secara keseluruhan? dari mulai pembuatan build environment (chroot), pengambilan seluruh berkas source yang diperlukan dari repositori (download), sampai dengan proses kompilasi seluruh berkas source berikut patch-nya yg diperlukan - sampai ke tahap pembuatan image distro? ![]()
sebelum memulai diskusi ini, memang sebaiknya ada sukarelawan dari rekan KIOSer yang mau memberikan/berbagi sedikit ilmunya tentang struktur dari berkas source - seperti apa itu berkas source, berkas apa saja yg biasanya terdapat didalam paket source, petunjuk/panduan kompilasi source dsb, apa itu patch dan bagaimana penggunaannya, dst - sehingga dapat dilanjutkan ke diskusi otomasi LFS
apakah ada rekan2 KIOSer yang mau berbagi untuk belajar LFS bersama2? ![]()
Wassalamu'alaikum wr. wb.
