ikut komentar ya..
pertama, soal pesan sponsor dari telkom itu sih wajar2 aja, lah.
mungkin pikirnya lebih baik customer maki-maki di sini, daripada
langsung jadi beban/ngerepotin CS-nya.
tapi dari nama-nya sebetulnya sudah jelas forum ini goal-nya apa:
membentuk komunitas open-source (setidaknya begitu anggapan saya
sehingga tertarik untuk bergabung di forum in).
jadi mestinya itu tetap yang jadi acuan utama,
bukan cuma sekedar popularitas satu pokok-bahasan.
(ya, popularitas penting, tapi bukan prioritas utama)
misalkan, salah satu contoh: subforum VB. menurut saya kurang layak
dimunculkan di halaman utama karena tidak selaras dengan goal;
(mungkin maksudnya source-code open-source dari VB, atau
tentang bahasa VB itu sendiri? lalu kenapa tidak ada Delphi?)
sebetulnya mungkin language bersifat netral, tapi anything like VB
yang basisnya (atau malah trademark?) produk komersial, sebaiknya
jangan jadi outline. masih ada Perl, Tcl/Tk, Forth, Lua, dll.
ekstrimnya: kalau pembahasan produk komersial silakan cari di luar.
banyak yang lebih bagus karena pasti didukung oleh vendornya.
kalau kita ikut-ikutan membantu promosi produk komersial,
ya namanya bukan komunitas open-source lagi dong 
terus ngapain juga itu yang pada main games diurus di sini? 
mana sumbangsihnya buat open-source? ganti aja namanya jadi
forum IT almugada (apa yang lu mau, gue ada).
pada akhirnya terserah pilihan penguasa (administrator) saja.
cuma menurut saya sih lebih baik fokus. jantan (atau betina
juga boleh) tapi tidak banci.
sehingga suatu saat, jika orang berbicara tentang open-source,
di indonesia, rujukan utamanya tidak bisa tidak, akan ke forum ini.
infrasuktur sudah bagus, sdm tersedia, pasar sudah terjaring
(captive-market), popularitas gak perlu ditanya lagi: TELKOM.
hmmh.. sayang sungguh sayang potensi yang sudah kalian mubazirkan..
PS:
gak perlu takut forum sepi. asal ada tulisan kang onno,
meskipun cuma sebaris-dua baris, atau sekadar nulis: "heheh..",
dijamin bakal rame.
lagian mau ramai atau sepi juga emang apa pengaruhnya?
apa lantas lokopolo bakal dipecat kalo forum sepi?